Yang akan kita kenali...
Cordless Telephones
Professional or Private Mobile Radio (PMR)
Radio Paging
Cordless Telephones
Awalnya dikembangkan untuk pasar residential
Wilayah cakupannya hanya bersifat lokal misalnya rumah dan taman
Hanya mendukung local mobility
Aplikasi Cordless Telephones
Penggunaan pada residential
-Keuntungannya dibandingkan telepon biasa: handset merupakan handset wireless
-BS dihubungkan ke saluran telepon yang ada
-Sistem yang banyak dipakai merupakan first generation cordless phones (CT1) (analog)
Aplikasi Cordless Telephones (2)
Source: Howstuff works
Aplikasi Cordless Telephones (3)
Security Risks
-Pembicaraan dapat disadap
-Penanggulangan: menggunakan teknologi radio spread spectrum
Aplikasi Cordless Telephones (4)
Cordless Telephones untuk telepoint dan WLL
-Menggunakan teknologi second generation cordless telephone technology (CT2) (digital)
Aplikasi Cordless Telephones (5)
Telepoint
-Beberapa BS dipasang pada beberapa lokasi yang strategis (mall, perkantoran dsb.)
BS terhubung ke jaringan telepon
-Pengguna bisa memakai cordless telephone milikinya atau membeli khusus ke operator telepoint
-Pengguna bisa melakukan panggilan tetapi tidak bisa menerima panggilan
Aplikasi Cordless Telephones (6)
Wireless Local Loop (WLL)
-Layanan telepon tanpa kabel
-Kalah bersaing oleh murahnya biaya jaringan telepon seluler
Cordless corporate network
-Beberapa teknologi
-DECT (Digital European Telecommunications)
-PACS (personal access communication system)
Di USA
Professional or Private Mobile Radio (PMR)
PMR merupakan sistem radio mobile yang dedicated dan independent
-Dedicated dan independent artinya bersifat tertutup (tidak terbuka untuk umum)
Contoh PMR mulai dari yang serupa dengan walkie-talkie sampai berupa jaringan yang lebih kompleks yang serupa dengan jaringan seluler untuk publik
Contoh suatu PMR adalah jaringan radio yang digunakan oleh perusahaan taxi
Biasanya setiap perusahaan yang menggunakan PMR membangun jaringannya sendiri-sendiri yang tidak tergantung (independent) pada jaringan perusahaan lain
Sistem yang lebih modern menggunakan prinsip yang disebut trunking artinya beberapa kanal radio digunakan secara bersama oleh beberapa organisasi
-Kanal-kanal radio digunakan sesuai dengan permintaan
-Seperti sebuah panggilan telepon yang menggunakan satu kanal pada trunk antar sentral telepon
-Untuk setiap organisasi dibentuk suatu VPN (Virtual Private Network)
-Setiap VPN beroperasi seperti jaringan yang terpisah secara fisik
-Jaringan trunking di-manage oleh suatu operator jaringan
Prinsip kerja PMR konvensional (dispatch)
Pada contoh di atas ada tiga jaringan radio dispatch yang berbeda dan masing-masing telah diberi alokasi satu kanal radio
Misalnya ada 3 permintaan panggilan yang bersamaan, 2 request dalam organisasi 1 dan 1 request dalam organisasi 3
-Pada kondisi ini akan ada satu panggilan ter-block (pada organisasi 1) padahal ada 1 kanal yang free (kanal yang dimiliki oleh organisasi 2)
Prinsip kerja trunked PMR
Dalam contoh ini tiga kanal radio dipakai secara bersama oleh tiga organisasi
Kanal-kanal dialokasikan berdasarkan permintaan panggilan
Blocking akan terjadi bila jumlah panggilan total melebihi tiga
Untuk meningkatkan utilisasi frekuensi radio jaringan trunking juga menggunakan teknologi dan struktur seluler
Jaringan radio trunking yang digunakan ada yang menggunakan teknologi analog maupun digital
Jaringan radio trunking analog berbeda-beda antara satu negara dengan negara lain bahkan di dalam satu negara bisa ada lebih dari satu jaringan yang tidak kompatibel
Jaringan radio trunking yang baru (digital) sudah dikembangkan misalnya yang digunakan di Eropa yaitu Terrestrial Trunked Radio (TETRA)
Radio Paging
Sistem paging merupakan sistem simplex (satu arah) yang digunakan untuk mengirimkan teks pendek atau bahkan hanya untuk membangkitkan suara beep
Ada dua jenis jaringan radio paging
-
On-site pagers
-Cakupannya terbatas (bersifat lokal), misalnya pada lingkungan gedung atau rumah sakit
-
Wide-area pagers
-Cakupannya bisa seluruh pelosok negeri
Penggunaan radio paging menurun akibat hadirnya teknologi seluler yang memberikan layanan serupa tetapi dengan kualitas yang lebih baik dan bisa dua arah
No comments:
Post a Comment